Salam Persatuan “Prakerthi Nadi” 

Dinas Kesehatan Kabupaten Karangasem melaksanakan apel disiplin di halaman kantor Dinas Kesehatan pada hari Senin, 10 April 2023 dengan tetap memperhatikan protokol kesehatan. yang bertugas menjadi perangkat apel pagi ini adalah bidang Sekretariat.
Arahan dari Bapak Kepala Dinas Kesehatan pada apel pagi ini adalah sebagai berikut:
1. Ucapan terimakasih dari pimpinan karena disiplin sudah baik, agar dipertahankan dan ditingkatkan lagi kedepannya.
2. Proposal sarana prasarana kesehatan agar ditindaklanjuti dan disetor ke bapelitbangda.
3. Pelaporan DAK fisik dan non fisik agar segera ditindaklanjuti.
4. Subbag keuangan agar mensosialisasikan hasil sosialisasi terkait SPJ kepada PPTK dan seluruh staf termasuk ke puskesmas.
5. Staf yang ditugaskan mengikuti rapat-rapat terutama yang bersifat strategis agar hasil rapat disampaikan ke pimpinan, bisa di WA group bisa juga langsung ke pimpinan.
6. Kegiatan yang sudah direncanakan agar segera dilaksanakan.
#NangunSatKerthiLokaBali
#PrakerthiNadi
#KarangasemEraBaru
#ASNberAKHLAK
#BanggaMelayaniBANGSA
#DinkesKarangasem