Dinas Kesehatan Kabupaten Karangasem melaksanakan apel disiplin di halaman kantor Dinas Kesehatan , pada hari Senin 29 Agustus 2022 Pukul 07.30 dengan tetap memperhatikan protokol kesehatan. Yang bertugas menjadi perangkat apel pagi ini adalah Bidang Sekretariat.
Adapun beberapa arahan pada apel pagi ini adalah sebagai berikut:
- Ucapan Terimakasih kepada seluruh staf Dinas Kesehatan karena sudah melaksanakan tugas dengan baik, kehadiran sudah bagus agar lebih ditingkatkan lagi tidak hanya pada hari senin saja tetapi juga pada hari selanjutnya.
- Meneruskan arahan dari Bapak Bupati agar semua pegawai baik PNS maupun Non PNS tetap menjaga kedisiplinan terkait kehadiran, absensi, kelengkapan atribut, tata rambut, dan tata cara berpakaian. Dinas Kesehatan agar menyampaikan kepada UPTD untuk meningkatkan kedisiplinan dengan baik sesuai pembagian Daerah Binaannya.
- Tugas dan Fungsi kita sudah berjalan dengan baik, agar ditingkatkan lagi, Bidang Yankes agar mengingatkan UPTD terkait akreditasi, dan terkait rencana pengembangan BLUD UPTD Puskesmas, Tim Pendamping Penyiapan BLUD UPTD Puskesmas khususnya Sekretariat dan Yankes agar mulai mempersiapkan diri
- Semua Bidang agar selalu mengupdate semua informasi baik dari Provinsi maupun dari Pusat tetap disampaikankepada pimpinan dan diteruskan ke semua UPTD.
- Untuk Bidang Kesmas agar terus dipantau terutama kegiatan stunting agar koordinasi juga dengan Puskesmas dan Kecamatan
- Mohon JF Perencana melalui Sekretaris Dinas melaporkan posisi realisasi kegiatan kita yang sudah dirapatkan minggu lalu.
Leave A Comment